Caranya kurang lebih seperti ini :
1. Download File yang ingin di Download tunggu sampai benar-benar selesai. Biasanya kalo filenya besar maka dia akan dipecah menjadi beberapa bagian file. Misal ukuran download 700 MB dibagi 7 file berarti kira-kira per filenya 100 MB dan biasanya juga ada keterangan atau tulisan Part 1, part 2 dst, nah klo contoh diatas berarti part1 sampai part7, ingat download harus lengkap jika tidak, maka belum tentu bisa di ekstract.
2. Cari tempat file download tadi (biasanya sudah dipersiapkan) kemudian block semua file (part1 sampai part7).
3. Klik kanan mouse dan pilih Extract to….nama file..
4. Tunggu sampai proses extract selesai. Ada yang sekali Extract langsung menemukan file yang di maksud (biasanya ada didalam folder), tapi kalo ga bisa ikuti langkah berikutnya yaitu yang ke
5. Buka folder hasil extract tadi dan lihat apa isinya bila masih ada file yang formatnya rar nah pilih saja salah satu file rar itu dan extract seperti biasa dan file yang berbentuk rar tadi akan diextract semua secara otomatis. Kalau anda memilih Extract files itu artinya anda diminta menempatkan atau memilih atau membuat folder tertentu untuk file yang akan di extract tersebut. Jika anda memilih Extract here berarti file yang akan di ekstract secara otomatis akan ditempatkan pada folder yang sama. Pilihan terserah anda
6. Seperti biasa tunggu extract hingga selesai
sumber : http://hazhas.wordpress.com